Striker Senegal berusia 27 tahun tersebut resmi terikat kontrak selama 3 setengah tahun bersama Chelsea.
Harga transfer diperkirakan sesuai dengan klausul penjualan yang dimiliki Ba dalam kontrak bersama Newcastle, yaitu £7 juta. Klausul tersebut diaktifkan ketika Ba menolak melakukan perpanjangan kontrak dengan Newcastle. Situasi ini dimanfaatkan Chelsea untuk menggaet striker yang mengemas 16 gol untuk Newcastle di segala ajang musim lalu.
"Kepindahan ini penting bagi saya dan Newcastle untuk menyelesaikan masa depan. Sekarang kami semua bisa menatap masa depan," imbuh Ba saat resmi diperkenalkan sebagai pemain baru Chelsea.
"Sekarang mereka punya waktu sebulan untuk mencari pemain baru dan buat saya lebih cepat lebih baik. Saya pun di sini bisa langsung beradaptasi."
"Memutuskan jadi sangat mudah ketika didatangi klub yang memenangi Liga Champions. Ini klub besar dan faktor itulah yang sangat membantu keputusan saya. Bukan keputusan yang sulit."
Striker 27 tahun ini akan mengenakan seragam bernomor 29 dan bisa langsung tampil menghadapi Southampton pada laga Piala FA akhir pekan ini.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar